Sharing Praktek Design dan Editing Video di KKK 2022

0


Pelaksanaan praktek Kuliah Kerja Nyata (KKK) Merupakan salah satu sarat pemenuhan kelulusan S1 di Intitut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA). Bagi mahasiswa jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) IPMAFA semester 7 menjadi hal yang sangat penting karena mahasiswa akan belajar mengembangkan potensi diri di dunia praktis sesuai bekal kuliah yang sudah diperoleh selama 6 semester terakhir. Di praktek KKK kita akan belajar dan mengembangkan potensi tersebut di dunia kerja, merasakan bagaimana rasanya masuk di dunia kerja sesuai dengan potensi yang ada dalam diri kita.

Adalah M. Aniq Baidhowi yang akrab disapa Ndowi, salah satu mahasiswa yang sedang melakukan praktek KKK di Agency PT Daun Karya Asri Cabang Pati tepatnya di Desa Kertomulyo Kecamatan Trangkil. Untuk kantor utamanya berada di Perkantoran Tanjung Mas Raya, Blok B1. No.44 Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan

Selama berada di tempat KKK, Ndowi ditempatkan di bagian design dan editing video. Banyak pelajaran yang diambilnya selama KKK seperti bagaimana cara menghadapi klien yang baik, berupaya mengikuti permintaan klien yang datang dari berbagai kalangan. Ndowi cukup menikmati KKK ini karena beberapa hal. Pertama, keberadaan lokasinya tak jauh dari rumah. Kedua, lokasi magang berada di rumah salah pemilik PT Daun Karya Asri dimana saat adanya covid -19 beliau migrasi di desa sendiri dan menjadikan rumahnya sebagai tempat kerja kedua. 

Memang tidak seperti tempat magang layaknya teman-teman mahasiswa KKK yang lain yang berada di kantor maupun studio utama. Di tempat Ndowi, suasananya bisa dibilang cukup santai dan bebas dalam berpenampilan, yang terpenting tugas dan project yang diberikan itu selesai sesuai deadline yang sudah ditetapkan.

Pengalaman lain yang diperoleh Ndowi selama beberapa minggu melakukan KKK adalah ketika mengedit sebuah project video take record dimana permintaan klien yang sangat banyak serta menuntut kejelian dalam video hasil editing, mulai dari gambar mentah dan tune-tune audio yang harus sesuai dengan kemauan klien. Kemauan klien kadang juga mengharuskan tuntutan kerja ekstra seperti ketika sudah tahap revisi akhir dimana video harus ready di paginya tetapi tepat malam sebelumnya ada permintaan revisi secara tiba-tiba dan harus selesai esok paginya. Demikan sekelumit cerita tentang perusahaan besar berupaya melayani klien secara optimal sehingga memuaskan pihak-pihak yang menggunakan jasanya. 

Tentunya banyak lagi cerita lain yang menarik yang dapat dibagi selama pelaksanaan praktek KKK Di Agency PT Daun Design. Ndowi berharap semoga di tempat ini dapat terus belajar dan menambah pengalaman yang bisa berguna kelak di kemudian hari.
0

No comments

Post a Comment

IG IPMAFA

blogger

DON'T MISS

Podcast, Video, HMPS
KPI IPMAFA © all rights reserved
Designed by KPI Studio