Mahasiswa KPI Sharing “Realita Dalam Layar Kaca” Bersama Film Maker

0

Selasa (27/4/2021) Mahasiswa KPI semester 6 melaksanakan kuliah tamu yang bertemakan "Realitas Dalam Layar Kaca". Kuliah tamu ini mengundang Fatur Albaskhori, salah satu film maker yang berpengalaman dalam pembuatan film dokumenter.

Kuliah tamu ini diadakan untuk menambah wawasan mahasiswa KPI semester 6 mengenai film dokumenter. Selain itu, dengan kuliah tamu ini mahasiswa juga mampu memahami lebih jelas bagaimana metode dan proses dalam pembuatan film dokumenter.

Dalam materinya, Fatur menjelaskan bahwa film dokumenter lebih mudah diproduksi dibandingkan dengan film fiksi. Ini sesuai pengalamannya yang sudah memproduksi dua film dokumenter dan berhasil menjuarai beberapa ajang festival.

Fajar Adhi Kurniawan, dosen pengampu sinematografi, berharap teman-teman KPI semester 6 mampu memahami dan mengerti tahapan-tahapan yang harus dilakukan dalam membuat film dokumenter. Dengan tahapan tersebut kemudian dapat digunakan sebagai acuan dalam memproduksi film dokumenter di mata kuliah sinematografi. 






0

No comments

Post a Comment

IG IPMAFA

blogger

DON'T MISS

Podcast, Video, HMPS
KPI IPMAFA © all rights reserved
Designed by KPI Studio