Pati, (Selasa, 15 April 2025) — Dalam semangat
mempererat ukhuwah dan menjalin sinergi kelembagaan, Fakultas Dakwah dan
Pengembangan Masyarakat Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) mengadakan
kegiatan silaturahmi dan halal bihalal ke SMP Taqdis Kajen Margoyoso Pati.
Rombongan Fakultas Dakwah yang dipimpin langsung
oleh Dekan Fakultas Dakwah, Isyrokh Fuaidi, LLM, disambut hangat oleh pengasuh
sekaligus kepala sekolah dan guru SMP Taqdis. Kegiatan ini merupakan bagian
dari agenda pasca-Idulfitri yang bertujuan mempererat hubungan antara perguruan
tinggi dan lembaga pendidikan tingkat menengah di wilayah sekitar.
Dalam sambutannya, Isyrokh
Fuaidi, LLM menyampaikan bahwa selain silaturahmi dan halal bihalal, juga
mempererat hubungan dan Kerjasama antara Fakultas Dakwah dan Pengembangan Masyarakat
IPMAFA dengan Yayasan atau SMP Taqdis tetap berjalan, selanjutnya mohon saran
dan masukan apa yang dapat kami lakukan akan kedpannya terus dan tambah lebih baik
lagi,” ujar beliau.
Kepala SMP Taqdis Bapak Achmad Atho’illah, SS.,M.Pd,
menyampaikan terimakasih atas kunjungan ini. “Kami merasa terhormat mendapat
kunjungan dari IPMAFA, khususnya Fakultas Dakwah dan Pengembangan Masyarakat. Masukan
untuk Fakultas Dakwah untuk diadakan pendampingan kepada musyrif-musyrifah
pondok pesantren dalam hal kepengasuhan, karena dalam kondisi saat ini tentu
sangat berbeda dengan santri zaman dahulu sehingga ini banyak hal yang perlu dihadapi.
Semoga silaturahmi ini membawa berkah dan membuka peluang kerja sama yang lebih
luas di masa depan,” ungkapnya.
No comments
Post a Comment